×
STUDILMU Career Advice - Pentingnya menjaga Hubungan Baik dengan Pelanggan
Customer Service

Pentingnya menjaga Hubungan Baik dengan Pelanggan

STUDILMU Users By STUDiLMU Editor

Apa itu Hubungan  Pelanggan?
Hubungan Pelanggan adalah strategi pemasaran yang dilakukan oleh bisnis, untuk mempertahankan pelanggan dan meningkatkan siklus bisnis yang baik. Dalam hal ini, Pelanggan dan Pelaku Bisnis saling berkaitan.
 
Mengapa hubungan pelanggan yang kuat adalah hal yang penting?
Bisnis yang hebat adalah bisnis yang bisa mengembangkan hubungan jangka panjang dengan pelanggan. Jika pelanggan merasa puas atas layanan atau produk Anda, mereka akan sangat berpotensi merekomendasikan perusahaan, produk, atau layanan Anda kepada kolega, dan akan mengarahkan ke bisnis Anda yang baru. Dengan hubungan pelanggan yang positif dan berkelanjutan, perusahaan dapat mencapai kesuksesan bisnis secara keseluruhan dan menciptakan proyek yang lebih besar untuk keuntungan bisnis.
 
Semua pembisnis pasti ingin pelanggan yang loyal terhadap bisnis mereka, salah satu caranya adalah mengembangkan hubungan yang positif dengan pelanggan, Ini dia tips agar Anda dapat memiliki hubungan baik dengan pelanggan Anda!
 
Berikut adalah cara menjaga hubungan yang baik dengan pelanggan:
 
1. Sering menghubungi pelanggan tersebut
Secara teratur menghubungi pelanggan Anda adalah cara untuk memastikan perusahaan Anda memenuhi kebutuhan mereka. Tanyakan kebutuhan serta tawarkan bantuan dari Anda. 

2. Meminta umpan balik
Mintalah masukan kepada pelanggan Anda selama proses transaksi terjadi. Lihat apakah ada cara untuk meningkatkan komunikasi, proses, atau prosedur untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas interaksi di masa mendatang.
 
3. Pertahankan komunikasi dua arah 
Anda bertanggung jawab untuk memberikan informasi tentang hasil kerja kepada pelanggan Anda, dan pelanggan pasti akan menghargai itu. Pastikan Anda memiliki jalur komunikasi yang jelas agar komunikasi dengan pelanggan dapat berlangsung dengan baik.
 
4. Siapkan solusi
Pertimbangkan kemungkinan tantangan yang akan datang dan buatlah ancang-ancang solusi bagi tantangan tersebut, sehingga tidak akan menimbulkan masalah yang lebih besar.
 
5. Hargai waktu
Waktu pelanggan Anda sangat berharga, seperti halnya waktu Anda sendiri. Aturlah garis waktu yang jelas dan konsisten untuk rapat, hasil kerja, dan yang lainnya. 

Featured Career Advice